Ikatan Kovalen Koordinasi dan Contohnya

Ikatan Kovalen Koordinasi dan Contohnya  - Ikatan koordinasi adalah ikatan kimia yang menggunakan pasangan elektron bersama yang berasal dari salah satu atom. Dengan kata lain,  pada ikatan kovalen koordinasi ada satu atom dengan pasangan elektron. dari 1 atom donor pasangan elektron. Atom donor harus memiliki sepasang elektron bebas dan atom akseptor harus memiliki ruang kulit atom yang mampu menampung pasangan elektron yang digunakan untuk membentuk ikatan.

Elektron bebas adalah elektron valensi yang tidak digunakan untuk membentuk ikatan. Sedangkan kulit atom kosong adalah kulit atom yang elektronnya telah lepas. Ingat, ada atom yang untuk menjadi stabil harus melepaskan elektron valensinya. Karena ikatan dasar penggunaan elektron bersama disebut ikatan kovalen, ikatan koordinasi juga disebut dengan ikatan kovalen koordinasi.
Baca lebih lengkap di ikatan kovalen tunggal dan rangkap

Untuk membedakan hal tersebut dengan ikatan kovalen biasa, pasangan elektron yang digunakan untuk ikatan kovalen koordinasi digambarkan dengan anak panah dari donor menuju ke akseptor pasangan elektron. ikatan kovalen koordinasi juga disebut dengan ikatan semi polar atau ikatan dativ.
Secara sederhana ikatan kovalen kordinasi dapat digambarkan sebagai berikut:


Contoh senyawa yang mengandung ikatan koordinasi adalah NH4+, NH3BCl3, dan SO3.
Ikatan kovalen koordinasi pada senyawa NH4+ terjadi antara molekul amonia atau (NH3) dan Ion H+, pada NH3 terdapat sepasang elektron bebas, sedangkan H+ telah kehilangan elektronnya.  Sepasang elektron bebas dari senyawa NH3 selanjutnya digunakan bersama untuk membentuk ikatan kovalen koordinasi.

Labels: